HARDWARE

Hardware, Software, dan Manajemen File

 HARDWARE

    Apa kalian tahu apa itu Hardware ? Hardware (Perangkat Keras) adalah salah satu komponen dari sebuah komputer yang sifat alat nya bisa dilihat dan diraba oleh manusia secara langsung atau yang berbentuk nyata, yang berfungsi untuk mendukung proses komputerisasi. Secara umum perangkat keras dibedakan menjadi dua (2), yaitu perangkat keras CPU dan perangkat keras Jaringan.

1. Hardware CPU


Merupakan komponen-komponen yang terdapat di CPU dan PC, adapun komponen-komponen pada CPU yaitu :

a. Motherboard


    Motherboard atau biasa disingkat dengan MB, adalah sebuah papan sirkuit elektronik yang mempunya slot-slot untuk komponen lain, sehingga komponen-komponen tersebut saling terhubung dan saling bekerja sama dengan baik. Diatas ini adalah contoh gambar Motherboard. 

b. RAM (Random Access Memory)



    RAM adalah memory utama sebuah PC. RAM digunakan untuk menyimpan data sementara dan mengeluarkan data yang diminta oleh processor. Data yang tersimpan di RAM akan hilang saat komputer dimatikan. Dengan demikian, penyimpanan data dalam RAM hanya bersifat sementara saja. Sedangkan penyimpanan yang permanen dikenal dengan ROM (Read Only Memory). ROM ini tidak dapat menyimpan data berulang-ulang. Rom hanya mampu diberi data satu kali, sesudah itu hanya dapat dibaca saja. 

c. VGA card


    VGA card merupakan bagian komputer, di dalam CPU yang berperan penting untuk menampilkan output process ke monitor. Tanpa VGA card, layar komputer tidak akan menampilkan apa-apa alias blank. VGA card sendiri ada yang berupa slot tambahan ataupun bawaan produsen motherboard atau disebut juga VGA on board.

d. Hardisk Drive




    Hardisk merupakan komponen vital dalam sebuah PC karena pada komponen inilah semua data-data dan aplikasi yang ada di PC disimpan.

e. Floppy Disk Drive.


    Floppy Disk Drive atau yang lebih dikenal dengan FDD adalah alat untuk membaca dan menuliskan data yang tersimpan di sebuah floppy disk (disket). Pada awalnya, FDD muncul dengan ukuran yang besar yaitu 5.25” mengikuti ukuran disket yang saat itu sedang beredar. Namun saat ini yang masih bertahan adalah FDD yang berukuran 3.5”.

2. Hardware Jaringan


a. Router

    digunakan untuk menyambung 2 jaringan yang berbeda. Sebagai contohnya, untuk menyambungkan antara LAN dengan Internet diperlukan adanya router sebagai jembatan dari 2 jaringan tersebut. Kedudukan router biasanya diletakkan sesudah modem, kira-kira gambarannya adalah seperti ini.


Router yang digambarkan diatas berfungsi sebagai gateway, sekaligus firewall.

b. Gateway 

    merupakan Gerbang penantian menuju internet. Masing-masing client/workstation dalam jaringan melewati gateway terlebih dahulu untuk menuju internet. Bisa digambarkan seperti ini :


c. Switch

    Biasanya switch banyak digunakan untuk jaringan LAN token star. Dan switch ini digunakan sebagai repeater/penguat. Berfungsi untuk menghubungkan kabel-kabel UTP komputer yang satu dengan komputer yang lain. Dalam switch biasanya terdapat routing, routing sendiri berfungsi untuk batu loncat untuk melakukan koneksi dengan komputer lain dalam LAN. Gambarannya adalah seperti ini :



d. Hub

    Sama seperti switch, tetapi perbedaannya adalah hub tidak memiliki faslitas routing. Sehingga semua informasi yang datang akan dikirimkan ke semua komputer (broadcast). Berikut gambar dari HUB : 

SOFTWARE



    Perangkat lunak atau yang biasa disebut Software, merupakan program-program komputer yang berguna untuk menjalankan suatu pekerjaan sesuai dengan yang dikehendaki. Program tersebut ditulis dengan bahasa khusus yang dimengerti oleh komputer. Secara umum perangkat lunak dibedakan menjadi dua (2), yaitu perangkat lunak sistem dan perangkat lunak aplikasi.

1. Pengenalan System

    Sistem operasi (operating system), berguna untuk mengatur seluruh proses yang berjalan di komputer. Beberapa operating system yang dapat ditemui diantaranya ini adalah DOS, WINDOWS, LINUX. Contoh tampilan pada Windows :


2. Pengenalan Aplikasi

    Program Aplikasi, merupakan program yang dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan yang spesifik. Dalam suatu aplikasi komputer terbagi dalam beberapa macam, seperti dibawah ini :

a. Aplikasi Bahasa pemrograman

    merupakan perangkat lunak untuk pembuatan atau pengembangan perangkat lunak lain. Bahasa pemprograman dapat diklasifikasikan menjadi tingkat rendah, tingkat sedang, dan tingkat tinggi. Pergeseran dari tingkat rendah ke tinggi menunjukkan kedekatan dengan ‘bahasa manusia’. Bahasa tingkat rendah (atau biasa disebut bahasa assembly) merupakan bahasa dengan pemetaan satu persatu terhadap instruksi komputer. 

Contoh bahasa tingkat tinggi : Pascal, BASIC, Prolog, Java,Delphi dll. 
Contoh bahasa tingkat menengah : bahasa C.

selain itu berguna untuk mengkonversi algoritma yang dirancang oleh manusia / pengguna ke dalam format / bentuk yang dapat dijalankan oleh komputer. 

Contoh bahasa pemgograman: FORTRAN, C++, PASCAL, TURBO PASCAL, QBASIC, VISUAL BASIC, DELPHI, MATLAB.

DIbawah ini merupakan contoh Aplikasinya, yaitu Visual Studio code 


b. Aplikasi Utility

    merupakan aplikasi untuk fungsi tertentu, semisal untuk pemeriksaan hardware, pemeriksaan disk, dan lain-lain. Program Utilitas, program khusus yang berfungsi sebagai perangkat pemeliharaan komputer, seperti anti virus, partisi hardisk, manajemen hardisk, dll. Contoh produk program utilitas : ESET, PartitionMagic, McAfee, dll. Dibawah ini contoh program utilitas yaitu ESET.

c. Aplikasi office

    merupakan aplikasi perkantoran seperti pemroses kata, pemroses tabel, pemroses data, dan lain-lain. Contoh aplikasi office adalah MS WORD, MS EXCELL, MS ACCES, dan lain-lain. Berikut contoh aplikasi office yaitu MS WORD :




d. Aplikasi multimedia
    
    merupakan aplikasi yang digunakan untuk media audio, video. Contohnya WINAMP, WINDOWS MEDIA PLAYER. Selain itu aplikasi multimedia program atau aplikasi yang bersifat desain grafis contoh program seperti Adobe Photoshop, Corel Draw. Dibawah ini merupakan contoh aplikasi multimedia yaitu Corel Draw :




e. Aplikasi internet
    
    merupakan aplikasi yang digunakan untuk berhubungan lewat internet. Contohnya Google chrome, Firefox, Opera, Microsoft edge dan lain-lain. berikut contoh aplikasi internet yaitu Google Chrome :



MANAJEMEN FILE

    Manajemen File adalah abstraksi penyimpanan dan pengambilan informasi di disk. Abstraksi ini membuat user tidak dibebani rincian cara dan letak penyimpanan data. Direktori atau Folder menyediakan pemetaan nama file ke file. Informasi terpenting pada direktori adalah berkaitan dengan penyimpanan, termasuk lokasi dan ukuran penyimpanan file Ada beberapa fungsi dari manajemen file diantaranya :

1. Penciptaan, modifikasi dan penghapusan file
2. Mekanisme pemakaian file secara bersama.
3. Kemampuan barckup dan recovery untuk mencegah kehilangan karena
kecelakaan atau upaya penghancuran informasi.
4. Pemakai dapat mengacu file dengan nama simbolik bukan menggunakan
penamaan yang mengacu perangkat fisik.
5. Pada lingkungan sensitive dikehendaki informasi tersimpan aman dan
rahasia.
6. Sistem file harus menyediakan interface user-frendly.

    “Desktop” adalah nama utama pada explorer. Lalu “My Documents” adalah tempat menyimpan data atau file-file pribadi, serta berbagai konfigurasi pribadi. Perlu diketahui, dalam Windows 10 yang bisa memuat banyak user, diperlukan setting yang berbeda-beda pada masing-masing user. Itu pula yang menyebabkan isi “My Documents” dari setiap pengguna berbeda-beda, walaupun dalam komputer yang sama. Yang berikutnya “My Computer”, isinya bermacam-macam tempat penyimpanan semisal disket, harddisk, dan CD-drive. “My Network Places” berisi file-file milik 11ias11ter lain yang bisa kita akses melalui jaringan. Sedangkan “Recycle Bin” isinya data-data atau file-file tidak terpakai (telah dihapus) yang bisa didaur ulang.



    Pada komputer terdapat beberapa drive sebagai perangkat-perangkat penyimpanan data (storage devices). Seperti pada gambar 1.1 drive [C] berisi direktori-direktori (folder-folder) penting, tiga diantaranya adalah “Documents and Settings”, “Program Files”, dan “Windows”. drive [A:] untuk disket, drive [D:] untuk harddisk partisi/bagian kedua, drive [E:] untuk CD-drive, dan drive [F:] untuk flashdisk. (Catatan: Untuk huruf pada CD-drive dan flashdisk bisa berbeda-beda tergantung pada hardware komputer.)

    Kurang lebih seperti itu penjelasan tentang Hardware, Software, dan Manajemen FIle yang dapat kami sampaikan. Jika anda ingin berkomentar silahkan untuk mengisinya di kolom comment yang telah tersedia. Terima kasih telah berkunjung ;) 


Source :    - Materi Perkuliahan kami




0 comments: