1. Apa itu Basis Data ?
Basis Data adalah Himpunan kelompok data yang saling terhubung dan diorganisasi sedemikian rupa supaya kelak dapat dimanfaatkan kembali secara cepat dan mudah. Atau dapat diartikan juga sebagai Kumpulan data dalam bentuk file/tabel/arsip yang saling berhubungan dan tersimpan dalam media penyimpanan elektronis, untuk kemudahan dalam pengaturan, pemilahan, pengelompokan dan pengorganisasian data sesuai tujuan.
2. Sebutkan komponen - komponen Basis Data !
- Perangkat keras- Sistem operasi
- Basis Data
- Database Management System
- Pemakai/User
- Aplikasi/Perangkat lain
3. Jelaskan apa itu Bahasa Pemrograman
Bahasa pemrograman, atau sering diistilahkan juga dengan bahasa komputer atau bahasa pemrograman komputer, adalah instruksi standar untuk memerintah komputer. Bahasa pemrograman ini merupakan suatu himpunan dari aturan sintaks dan semantik yang dipakai untuk mendefinisikan program komputer. Bahasa ini memungkinkan seorang programmer dapat menentukan secara persis data mana yang akan diolah oleh komputer, bagaimana data ini akan disimpan/diteruskan, dan jenis langkah apa yang akan diambil dalam berbagai situasi secara persis.
4. Apakah HTML termasuk Bahasa Pemrograman ? jelaskan !Apakah HTML termasuk Bahasa Pemrograman ? jelaskan !
HTML tidak termasuk kedalam Bahasa Pemrograman. Pada intinya, HTML itu bukan merupakan bahasa pemrograman karena si HTML ini tidak memiliki perintah untuk menyelesaikan masalah. HTML hanya sebagai tempat untuk meletakkan perintah bahasa pemrograman web seperti PHP, Javascript.
5. Berikan 5 contoh profesi IT beserta tugasnya !
1). Programmer
Tugasnya adalah membuat program baik aplikasi maupun system operasi dengan menggunakan bahasa pemrograman yang ada.
2). Network Engineer
Tugasnya :
- Membuat jaringan untuk perusahaan atau instansi
- Mengatur email, anti spam dan virus protection
- Melakukan pengaturan user account, izin dan kata sandi
- Mengawasi penggunaan jaringan Kualifikasi: Menguasai server, workstation dan hub/switch
3). System Analyst
Tugasnya :
- Mengembangkan perangkat lunak/software dalam tahapan requirement, design dan construction
- Membuat dokumen requirement dan desain software berdasarkan jenis bisnis customer Membangun framework untuk digunakan dalam pengembangan software oleh programmer
4). IT Support
Tugasnya :
- Install software
- Memperbaiki hardware
- Membuat jaringan
5). Software Engineer
Tugasnya adalah Merancang dan menerapkan metode terbaik dalam pengembangan proyek software
6. Apa yang dimaksud dengan Blog ?
Weblog atau blog adalah sebuah website atau jurnal online yang berisi informasi berbentuk tulisan yang dimuat sebagai posting pada sebuah halaman web.
7. Jelaskan kegunaan dari Blog !
1). Blog sebagai jurnal online yang berfungsi menampilkan pemberitaan informasi-informasi dengan topik tertentu seperti informasi produk, gadget dan lain-lainnya
2). Blog berfungsi sebagai website pribadi untuk tujuan membangun branding. Anda dapat membangun brandinguntuk diri anda sendiri dengan menggunakan blog, caranya Anda postingkan artikel-artikel sesuai dengan branding position diri Anda
3). Blog berfungsi sebagai diary online. Anda dapat menuliskan berita apa saja seputar diri Anda, baik kegiatan yang Anda lakukan, hasil pemikiran, sharing pendapat, dan lain2
4). Blog berfungsi sebagai website komunitas dimana setiap orang bisa melakukan subscribe sebagai member dan mempostingkan artikel-artikelnya
5). Blog Berfungsi sebagai iklan baris dimana si pemasang iklan dapat melakukan subscribe pada blog dan mempostingkan iklannya
6). Blog berfungsi sebagai website yang menampilkan gambar-gambar, video-video dan lain-lainnya
8. Sebutkan apa saja platform/website pembuat Blog !
- Blogger.com
- Wordpress.com
- Medium.com
- Wix.com
- Weebly.com
- dsb.
9. Apa tujuan dari Sistem Informasi ?
Tujuan dari sistem informasi adalah menghasilkan informasi.
10. Sebutkan elemen - elemen Sistem Informasi !
1) Orang
2) Prosedur
3) Perangkat Keras
4) Perangkat Lunak
5) Basis Data
6) Jaringan Komputer
7) Komunikasi Data
0 comments: